Demokrat: Konvensi Capres Bukan Akal-akalan

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sendiri menyatakan bersedia diangkat menjadi Ketua Umum Partai Demokrat. Kesediaan ini disampaikan SBY setelah bertemu dengan Ketua Dewan Pimpinan Demokrat Daerah di Nusa Dua, Sabtu pagi (30/3). TEMPO/Dhemas Reviyanto
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sendiri menyatakan bersedia diangkat menjadi Ketua Umum Partai Demokrat. Kesediaan ini disampaikan SBY setelah bertemu dengan Ketua Dewan Pimpinan Demokrat Daerah di Nusa Dua, Sabtu pagi (30/3). TEMPO/Dhemas Reviyanto

Bogor (SegmenNews.com)– Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono mengumpulkan 16 calon anggota komite konvensi calon presiden dari partai berlambang mirip logo Mercy itu di kediaman pribadinya, Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu malam, 27 Juli 2013. Pertemuan, yang juga dihadiri sebagian anggota majelis tinggi partai, dimulai pukul 20.00 WIB hingga dua jam setelahnya.

“Mereka (calon anggota komite) diundang oleh beliau (SBY) dan dijelaskan apa yang akan dilakukan dalam konvensi calon presiden Partai Demokrat,” kata Sekretaris Majelis Tinggi Demokrat Jero Wacik seusai pertemuan.

Menurut Jero, SBY menjelaskan bahwa konvensi partainya dilakukan dengan sangat serius guna mencari pemimpin bangsa sebagai pengganti SBY, yang sudah dua kali menjabat presiden. “Beliau (SBY) tidak maju lagi karena undang-undang-nya tidak memungkinkan,” ujarnya. “Kalaupun memungkinkan, beliau tetap tidak ingin maju lagi. Cukup dua kali masa jabatan,” Jero menambahkan. Karena itu, gagasan melaksanakan konvensi calon presiden akhirnya muncul.

Demokrat pun memastikan konvensi ini bukan ajang pura-pura. “Banyak yang memperkirakan akal-akalan, sudah punya calon, dan lain sebagainya, tidak begitu,” kata Jero. “Pak SBY tadi mengkonfirmasi bahwa konvensi ini serius.”

sumber: tempo