Surabaya (SegmenNews.com) – Dua kali kebakaran melanda pemondokan calon haji Indonesia di Madinah, kata Direktur Pembinaan Haji dan Umroh Kemenag RI, Ahmad Kartono, saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Asrama Haji Embarkasi Surabaya, Rabu.
“Saya tidak hafal kapan kejadiannya, tapi insiden itu terjadi dalam rentang waktu pemberangkatan pertama sampai hari ini (18/9),” katanya di sela-sela sidak saat calon haji asal Gresik hendak berangkat ke Bandara Juanda Surabaya.
Menurut dia, kebakaran itu terjadi akibat kelalaian calon haji sendiri, karena mereka lupa mematikan listrik dan kompor listrik ketika meninggalkan pemondokan, sehingga menyebabkan kebakaran itu terjadi.
“Tidak ada korban jiwa atas insiden itu. Mungkin mereka lupa mematikan listrik ketika hendak meninggalkan pemondokan untuk pergi shalat berjamaah,” ujar mantan Kepala Daerah Kerja (Daker) Haji Indonesia di Madinah itu.
Selain itu, ada calon haji asal Indonesia yang menjadi korban penipuan. “Tas bawaannya dirampas, karena itu para calon haji Indonesia hendaknya meningkatkan kewaspadaaan selama menunaikan ibadah haji,” katanya.
Ia menambahkan pihaknya juga mendapatkan laporan dari petugas haji di Tanah Suci bahwa saat ini ada dua calon haji asal Indonesia yang meninggal dunia di Tanah Suci. Mereka berasal dari Solo, Jawa Tengah (Jateng), dan Nusa Tenggara Barat (NTB).
sumber : antara