
Bangkinang Kota(Segmennews.com)- Kapolres Kampar membuka pelatihan tentang program peningkatan keterampilan dan kesamaptaan anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kabupaten Kampar di gedung Serbaguna Polres Kampar pada senen 13/10-2014.
Hadir dalam acara pembukaan pelatihan ini dari pejabat utama Polres Kampar serta Kepala Satpol PP Kampar Ir.Abdul Jumrah beserta para Kabid dilingkungan Satpol PP Kampar.
Kegiatan pelatihan ini dijadwalkan akan berlangsung selama 5 hari mulai tanggal 13 s/d 17 Oktober 2014 yang diikuti 60 personil Satpol PP Kampar dengan pelatih dan pengajar dari jajaran Polres Kampar.
Kapolres Kampar AKBP Ery Apriyono SiK dalam sambutannya pada acara pembukaan pelatihan ini menyampaikan bahwa pelatihan ini selain berkontribusi bagi peningkatan kemampuan dan pengetahuan bagi peserta pelatihan, juga sebagai sarana untuk mempererat kemitraan antara Polres Kampar dengan Satpol PP Kampar dalam sinergitasnya menjalankan tugas pokok fungsinya masing – masing yang dapat berjalan seiring dan saling mendukung.
Sementara Kasatpol PP Kampar Ir. Abdul Jumrah dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polres Kampar dan meminta kepada seleluruh personil Satpol PP yang mengikuti pelatihan ini untuk antusias serta serius mengikutinya, sehingga apa yang didapat dan dipelajari nantinya bisa membawa manfaat dalam pelaksanaan tugas nantinya.
Kasat Binmas Polres Kampar AKP Rachmad C. Yusuf SiK selaku ketua pelaksana kegiatan ini menyampaikan tentang rencana kegiatan pelatihan ini yang terdiri dari beberapa materi berupa teori dan kegiatan lapangan. Untuk pelajaran teori salahsatu materi yang akan diberikan adalah pengetahuan tentang perUndang-undangan sementara untuk pelajaran lapangan antaralain akan diberikan materi tentang keterampilan perorangan, semoga kegiatan ini dapat membawa manfaat serta meningkatkan profesionalisme personil Satpol PP Kampar.***(shm)