Kawanan Beruang Teror Warga Menaming-Rohul

Kawanan Beruang Teror Warga Menaming-Rohul
Kawanan Beruang Teror Warga Menaming-Rohul

Rokan Hulu(SegmenNews.com)- Walaupun masyarakat Desa Menaming, kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu telah membunuh satu ekor beruang betina warna hitam dengan bobot 65 kg. Baca: Warga Bunuh Beruang, namun masyarakat masih resah, sebab satu ekor beruang lagi yang berhasil kabur masih belum ditemukan.

Hingga Rabu (11/3/15 sekitar pukul 01:30 ini hari warga ketakutan karena mendengar suara tukikan (meraung) beruang pejantan dipemukiman warga, diduga beruang tersebut mengamuk karena pasangannya telah terbunuh oleh warga beberapa waktu lalu. Dipagi harinya ratusan masyarkat berkumpul untuk melakukan perburuan beruang tersebut yang ditakutkan akan membahayakan warga.

Camat Rambah beserta Polsek Rambah turun langsung kelokasi desa menaming untuk melakukan koordinasi dengan kepala Desa dan puluhan masyarakat, agar aksi pengepungan tidak dilaksanakan untuk mengantisipasi adanya korban jiwa dari amukan beruang tersebut.

Masyarakat Menamin diminta manahan diri, sebab Polhut dan BKSDA Riau sedang menuju ke Rokan Hulu, diperkirakan sore ini sudah sampai untuk melakukan penangkapan dengan cara tembak bius.

Pernyataan mencengangkan disampaikan oleh Kepala Desa Menaming, Firdaus, sebab dari laporannya ke Polsek Rambah dan Polhut diperkirakan masih ada sekitar lima ekor beuang lagi yang berkeliaran yang diyakini adalah anak beruang tersebut.***(ran)