Pekanbaru(SegmenNews.com)- Kementerian Perindustrian dan Perdagangan (Kemenperindag) RI, akan menggelontorkan dana revitalisasi pasar tradisional di Provinsi Riau sebesar Rp 8 miliar.
Hal itu sampaikan oleh Kepala Disperindag Riau, H Firdaus, Rabu (3/2/16) di Pekanbaru. Sampainya lagi, dana tersebut nantinya digunakan untuk revitalisasi pasar tradisional yabg berada di enam Kabupaten/kota.
Diantaranya, Pekanbaru (1 pasar), Kampar (2 pasar), Rokan Hulu, Indragiri Hulu, Siak dan Pelalawan, masing-masing satu pasar.
“Jadi total semuanya, ada tujuh pasar tradisional yang akan direvitalisasi melalui APBN 2016 inu,” jelasnya.
Masing-masing daerah mendapatkan alokasi dana Rp 500 juta kecuali Kabupaten Kampar yang menerima dana Rp 1,5 miliar.
“Dibanding tahun 2015 lalu, anggaran revitalisasi pasar tradisional ini memang sangat menurun. Kalau tahun lalu, kita menerima sekitar Rp40 miliar,” ujarnya.***(war)