Haul Syeikh Abdul Wahab Rokan, Jemaah Kota Tengah Ikuti Suluk di Besilam

Tuan Guru Syaikh Hasyim Asy-syarwani, Tuan Guru Besilam Langkat sekarang
Tuan Guru Syaikh Hasyim Asy-syarwani, Tuan Guru Besilam Langkat sekarang

Rohul(SegmenNews.com)- Dalam rangka Haul Syeikh Abdul Wahab Rokan ke-92 tahun 2016. Direncanakan sore ini, Jum’at (19/2/16) puluhan jamaah Madrasyah Suluk Hidayatussalikin Kota Tengah, Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau akan mengikuti suluk selama 10 hari di Besilam, Kabupaten Langkat Sumatera Utara (Sumut).

Dikatakan Tokoh Jamaah Madrasyah Suluk Hidayatussalikin, KH.Usman dan KH. Ashari Nurdin melalui rilis kepada redaksi segmennews.com, direncanakan yang akan berangkat sekitar 23 orang jamaah. Jumlah tersebut meningkat dari tahun tahun sebelumnya.

Sedangkan pada puncak Haul Syeikh Abdul Wahab Rokan pada tanggal 1 Maret 2016, nantinya, diperkirakan jamaah dari kecamatan Kepenuhan saja, akan berangkat sebanyak 150 orang, menggunakan 3 unit bus pada tanggal 28 Februari, sebelum acara puncak dilaksanakan.

“Jumlah itu belum termasuk jamaah dari luhak lainnya di Rohul, biasanya keseluruhan jamaah se-Rohul mencapai 1000 orang,” ujar Kh. Ashari Nurdin.

Dijelaskannya, bahwa Syaikh Abdul Wahab Rokan Al-kholidi Naqsabandi lahir pada tanggal 28 September 1811 M/19 Rabi’ul akhir 1230 H di Danau Runda, Desa Rantau Binuang Sakti Kecamatan Kepenuhan Kabupaten Rokan Hulu-Riau. Dan beliau wafat di Kampung Besilam Kabupaten Langkat-Sumatera Utara, pada tanggal 27

Desember 1926 M/21 jumadil awal 1345 H. (Untuk sejarah yang lebih lengkap, pembaca bisa kunjungi  www.luhakkepenuhan.com). Baca Selanjutnya (Pemkab Rohul Diharapkan Komitmen Dalam Membangun tempat kelahiran Syaikh Abdul Wahan Rokan Al-kholidi Naqsabandi di Rantau Binuang).***(rilis/ran)