Pekanbaru(SegmenNews.com)- Dra Hj Septina Primawati, MM, resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Riau Sisa Masa Bakti Jabatan 2014-2019, menggantikan Suparman yang mengundurkan diri karena mengikuti Pemilihan Kepala Daerah di Kabupaten Rokan Hulu.
Proses pengambilan sumpah/janji selaku Ketua DPRD Riau ini dilakukan pada Rapat Paripurna Istimewa DPRD Riau, di Ruang Paripurna Paripurna DPRD Riau, Senin (24/10).
Bertindak sebagai Pemimpin Sidang, yaitu Wakil Ketua DPRD Riau, Noviwaldy Jusman, dan dihadiri dua wakil pimpinan dewan lainnya, Sunaryo, dan Manahara Manurung.
Prosesi pengambilan sumpah/janji ini, kata Noviwaldy Jusman, telah sesuai dengan Tata Tertib DPRD Provinsi Riau Nomor 30 tahun 2014 Pasal 46 tentang tata cara pelantikan anggota dewan.
“Maka diambil sumpah/janji Ketua DPRD Riau terhadap Septina Primawati,” ungkap Dedet, biasa ia disapa.
Sebelum prosesi tersebut dilaksanakan, Sekretaris DPRD Riau, Kaharuddin, membacakan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri tentang pelantikan Ketua DPRD Riau. Selanjutnya, Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru, I Putu Widnya, memimpin pengucapan sumpah/janji Ketua DPRD Riau.
Septina sendiri dengan lantang mengikuti bait demi bait lafaz sumpah yang dibacakan I Putut Widnya. Usai pengambilan sumpah/janji, Ketua PT Pekanbaru kemudian menyerahkan SK Mendagri kepada Septina Primawati.
Septina Primawati dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak. Dirinya menyakini tugas berat telah menanti dirinya selaku DPRD Riau, untuk bekerjasama dengan pemerintah, membahas berbagai hal demi kepentingan rakyat.
“Tugas berat akan dilaksanakan dengan kerja keras. Dengan dukungan semua pihak tidak ada keruh yang tidak dapat di jernihkan. Tidak ada beban yang tidak dapat dipindahkan,” kata politisi wanita dari Partai Golkar tersebut.
Secara khusus, kepada Pemprov Riau selaku mitra kerja sejajar dewan, dirinya berharap agar dapat terus bekerjasama mengemban tugas membangun masyarakat. “Sekarang saatnya membangun kerjasama bagi sejarahnya masyarakat Riau,” lanjutnya.
“Harmonisasi antara eksekutif dan legislatif dapat membuat pembangunan lebih melejit lagi,” sambung Septina.
Sebagai provinsi dengan posisi strategis, Riau sebut Septina, harus punya daya saing dan daya tawar tinggi demi kesejahteraan rakyat. “Saya mengajak, mari kompak mengayuh perahu bernama Riau, dengan tujuan mewujudkan Riau sejahtera,” ajaknya.
Dalam kesempatan tersebut, Septina juga berharap ke depan atmosfer politik di Riau tetap kondusif, agar pembangunan tetap berlanjut dan pro rakyat.
Noviwaldy Jusman sebelum menutup rapat paripurna istimewa tersebut mengatakan kalau kehadiran Septina Primawati Rusli di unsur Pimpinan DPRD Riau, akan memberikan nuansa yang berbeda. Membawa lembaga wakil rakyat ini lebih baik ke depannya.
“Semua kita yakin, Ibu Septina dengan kemampuan dan dukungan akan menjadi pemimpin dan politisi yang mampu mengatasi persoalan yang ada,” sebut Legislator Partai Demokrat tersebut.
“Kita semua tahu. Pasca majunya Suparman di Pilkada Rohul di saat itu. Tentu terjadi kekosongan dari jabatan Ketua DPRD Riau. Maka dengan sudah dilantiknya Septina Primawati sebagai ketua di dalam melanjutkan sisa jabatan ini, tentu diharapkan tugas-tugas di DPRD ini maksimal,” ujarnya.
Lanjutnya, Septina menjadi Ketua DPRD Riau, maka selain memudahkan halnya tugas dipimpinan. Juga diketahui sudah menjadikan suatu catatan sejarah baru lembaga DPRD Riau. Sebab untuk kali pertama lembaga legislatif Riau ini dipimpin dari gender perempuan.
“Dengan telah dilantiknya Septina Primawati jadi Ketua DPRD Riau. Tentu ini, jadi sejarah baru dalam dunia perpolitikan. Karena dilantik ini, merupakan perdana jabatan di Ketua DPRD Riau dijabat seorang perempuan. Ini, suatu emansipasi wanita. Tetapi diharapkan menjadi momen baik,” ujarnya.
Selain unsur pimpinan dan anggota DPRD Riau, dalam acara yang penuh khidmat tersebut turut dihadiri anggota DPR dan DPD RI Daerah Pemilihan Riau, Ketua Harian DPP Partai Golkar, Nurdin Halid, Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, unsur Pimpinan dan anggota DPRD Riau, dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Provinsi Riau.
Selain itu, juga terlihat Komandan Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Marsma TNI Henri Alfiandi, Komandan Pangkalan Laut Dumai, Letkol Laut (P) Muhammad Risahadi, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Riau, dan sejumlah mantan Gubri dan Wagubri.
Berikutnya, Gubernur Kepulauan Riau, Nurdin Basirun, Konsul Negara, Malaysia, Mantan Menteri Dalam Negeri sekaligus tokoh masyarakat Riau, Syarwan Hamid, mantan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Meutia Farida Hatta Swasono.
Linda Amalia Sari Gumelar, para Bupati/Walikota serta Ketua DPRD Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau, serta ribuan undangan lainnya, tampak berbaur di Ruang Paripurna DPRD Riau, tempat digelarnya proses kegiatan.
Usai acara pelantikan, Septina Primawati mendapat ucapan selamat dari para hadirin mulai dari unsur anggota DPRD Riau, kepala daerah, Forkopimda, kepala satuan kerja di lingkup Pemprov Riau, tokoh masyarakat dan masyarakat.
Dari kalangan kepala daerah ucapan selamat datang dari Bupati Bengkalis Amril Mukminin. Kepada Septina Primawati, Bupati Bengkalis menyampaikan ucapan tahniah atas dilantiknya Septina.
“Atas nama pribadi, keluarga, masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, mengucapkan tahniah atas dilantiknya Septina sebagai orang nomor satu di legislatif Riau,” ujarnya.
Amril optimis, Septina Primawati mampu menjalankan amanah sebaik-baiknya sebagai Ketua DPRD Riau dan akan memberi kontribusi terbaik untuk mempercepat keberhasilan pembangunan di Bumi Lancang Kuning ini. Mampu memperjuangkan aspirasi masyarakat, tidak terkecuali masyarakat dari Kabupaten Bengkalis.
“Kami percaya, amanah tersebut akan mampu dan dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya. Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis, mari sama-sama kita dukung kepemimpinan Ibu Septina sebagai Ketua DPRD, agar beliau sukses menjalankan kepercayaan tersebut,” ujar Amril didampingi istri Kasmarni Amril, sebelum meninggalkan gedung DPRD Riau.
Pelantikan Septina juga dihadiri oleh para kepala daerah kabupaten, salah satunya Bupati Kabupaten Siak, Drs H Syamsuar MSi hadiri prosesi pelantikan ketua DPRD Riau, Hj Septina Primawati Rusli melalui Rapat Paripurna Istimewa DPRD Provinsi Riau di Gedung DPRD Riau, Senin (24/10/ 2016).
Sebelum diangkat menjadi Ketua DPRD Riau, Septina bertugas sebagai Anggota Komisi E DPRD Riau. Dia menjadi anggota legislatif sejak 2014 lalu, mewakili masyarakat Indragiri Hilir.
Nama Septina kemudian mencuat sebagai kandidat pimpinan dewan setelah kursi ketua ditinggalkan oleh Suparman, politisi Golkar dari Rokan Hulu. Suparman mengundurkan diri pertengahan 2015.
Dikatakan wakil ketua DPRD Riau, Ir H Noviwaldi Jusman saat memimpin sidang, sebagaimana diketahui bersama tentang pengangkatan Dra Hj Septina Primawati MM dari Fraksi Partai Golkar. Hal ini perlu dilaksanakan sumpah janji sisa masa jabatan 2014-2019, Sesuai dengan Peraturan Perundang undangan yang berlaku.
Selain itu kepada Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Riau diminta untuk membacakan surat keputusan pengangkatan, pengucapan sumpah janji tersebut juga di laksanakan yang dibacakan oleh Ketua Pengadilan Agama Provinsi Riau serta di ikuti oleh Dra Hj Septina primawati MM.
“Semoga amanah yang sudah diterima dapat dijalankan dengan sebaik mungkin. Kepada seluruh masyarakat, mari kita bersama-sama untuk mendukung kepemimpinan Ibu Septina ke depannya,” kata Noviwaldy.
Hadir sejumlah tamu undangan istimewa pada pelantikan tersebut, seperti Gubernur Riau Ir H Arsyadjuliandi Rachman MBA, Ketua Harian DPP Partai Golkar Nurdin Halid, mantan Menteri Dalam Negeri Letjen TNI (Purn) H Syarwan Hamid, mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan RI Hj Meutia Hatta dan Hj Linda Amalia Sari Gumelar, Ketua Dewan Penasihat BK3S RI Sri Sudarsono, Anggota DPR dan DPD RI Dapil Riau, para bupati/wali kota serta pimpinan DPRD kabupaten/kota se-Provinsi Riau.
Rapat paripurna istimewa tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRD Riau H Noviwaldy Jusman didamping dua pimpinan lainnya Manahara Manurung dan Sunaryo. Sumpah dan janji sendiri dipimpin Ketua Pengadilan Agama Provinsi Riau.
Ketua DPRD Provinsi Riau Dra Hj Septina Primawati MM dalam pidato perdananya mengatakan pada suasana yang hikmat ini tentunya rasa syukur patut diucapkan dalam rangka pelantikan ini.
Pada kesempatan ini, dikatakan oleh beliau agar semoga kerja sama serta motivasi bisa menjadi pembangunan di Riau bisa melesat lebih cepat dengan dilakukan nya perubahan di segala aspek serta menyuarakan aspirasi rakyat didaerah kita.
“Satu Riau berkemajuan, karna itu diperlukan pembangunan yang menyeluruh sampai keplosok negri. Saya mengajak kita semua agar selalu kompak dengan satu tujuan yang sama yakni Riau sejahtera.riau juga harus memilik daya saing agar demi terwujudnya kesejahteraan rakyat yang adil dan merata,” tutup nya.***(Advertorial/DPRD Riau)