HUT ke-70, “Semoga HMI Tetap Konsisten dan Menjaga Kekompakan”

Ketua HMI Rokan Hulu, Syukri

Dalam perjalanannya, 70 tahun Himpunan Mahasiswa Indonesia (HMI) mengabdi, ukiran sejarah panjang mewarnai berbagai arus dinamika perjuangannya.

Sebuah Organisasi mahasiswa Islam dengan semangat pembaharuan dan komitmen besar tentang Islam dan Ke-Indonesiaan, tentang arti perjuangan idiologi, dan Komitmen bersama untuk mewujudkan masyarakat adil makmur yang diridhai Allah SWT.

Salah satu peristiwa penting dalam perjalanan sejarah perjuangan HMI, yaitu Deklarasi pendirian HMI yang dilakukan Lafran Pane bersama 14 teman seperjuangannya pada 5 Februari tahun 1947.

Membuat komitmen bersama, bertujuan untuk mempertahankan NKRI dan mempertinggi derajat rakyat Indonesia serta menegakkan dan mengembangkan ajaran agama Islam.

HMI memang cukup seksi, organisasi tua yang memiliki banyak anggota dan tersebar diseluruh pelosok negeri. Memiliki banyak alumni yang sudah sukses menduduki posisi penting dan strategis, jaringan cukup luas, Itu salah satu alasan nama HMI bisa dipakai untuk mencari atau membuka akses.

HMI juga merupakan wadah yang menampung berbagai jenis pola pikir dan tabiat anggota. Dimana warna dan perilaku yang ada di dalamnya sangat ditentukan oleh anggota yang menjalankan.

Ibarat sebuah perahu, jika salah satu anggota membocorkan perahu, maka anggota lain harus cekatan mengeluarkan air yang masuk atau segera menambal bocornya, jika tidak cekatan maka semua akan ikut tenggelam.

Kadang orang lain atau masyarakat secara umum melihat sebuah permasalah secara general, satu yang berbuat salah maka semua akan kena imbasnya.

Anggotalah yang harusnya pintar memposisikan diri, bertindak dan membuat suatu aktifitas yang tidak merusak nama organisasi yang juga dapat merusak nama anggota lainnya, karena kita dalam satu naungan.

Sangat tidak baik jika kita sebagai penerus, merusak nilai tulus yang ingin dibangun oleh bapak Lafran Pane.

Anggota harusnya selalu menjaga agar tetap berjalan sesuai koridor yang ada. Selalu menjadikan HMI sebagai wadah kaderisasi, memanusiakan manusia, serta belajar dan terus berjuang.***

Oleh: Ketua HMI Rokan Hulu, Provinsi Riau, Syukri.