Gempa 6,4 SR Guncang Denpasar-Bali

Denpasar(SegmenNews.com)- Gempa berkekuatan 6,4 skala Richter (SR) mengguncang Kota Denpasar, Bali. Beruntung peristiwa tersebut tidak mengakibatkan korban jiwa dan kerusakan parah bangunan.

Hanya saja, beberapa atap dan plafon sejumlah bangunan runtuh. Salah satunya di Hotel Puri Kedaton, Jalan Hayam Muruk, dan Kantor Dinas Pertanian di Jalan WR Supratman.

Berdasarkan kesaksian Hengky, satpam hotel tersebut, saat peristiwa itu terjadi semua pegawai hotel berhamburan keluar.

“Semuanya tadi pada lari keluar menyelamatkan diri. Gempanya memang cukup kerasa,” katanya di Denpasar, Rabu (22/3/2017).

Hengky melanjutkan, untungnya saat peristiwa terjadi tidak ada tamu yang menginap di hotel. “Tidak ada tamu, hanya karyawan kami tadi yang lari menyelamatkan diri,” ungkapnya.

Ia mengimbuhkan, dampak dari gempa tersebut sebagian genting hotel berjatuhan. Diperkirakan pihak hotel mengalami kerugian sebesar Rp5 juta.

“Kami perkirakan kerugiannya mencapai Rp5 juta. Lumayan banyak genting yang jatuh tadi,” paparnya.

Sementara Kepala Badan Penanggulagan Bencana Daerah Bali Made Indra mengatakan, gempa yang melanda Denpasar tidak menyebabkan korban jiwa.

“Sejauh ini belum ada laporan ada korban jiwa. Hanya ada genting yang runtuh,” pungkasnya.***

Source: Okezone.com