Tim Lakukan Pendinginan Pasca Kebakaran Lahan di Rangsang

Meranti(Segmennews.com)- Pasca terbakarnya 7 hektare lahan di Dusun Parit Sidomulyo, Desa Tanjung Medang, Kecamatan Rangsang Minggu kemarin.

Tim Lakukan Pendinginan Pasca Kebakaran Lahan di Rangsang

Saat ini api sudah berhasil dipadamkan, namun tim berjumlah 20 orang terdiri dari anggota Polsek, Bhabinsa, Satpol PP, warga sekitar dan pihak PT SRL masih melakukan pendinginan.

“Info dari bhabinsa yang monitor dilokasi api sudah tinggal asap. Namun, masih perlu pendinginan karena asap masih cukup lumayan,” kata Danramil 02 Tebing Tinggi B.Tambunan, Senin (21/8/17).

Kapolsek Rangsang, AKP H Budi Pratama menyampaikan, pihaknya bersama masyarakat dan instansi lainnya sedang berupaya memadamkan api dengan melakukan penyemprotan.

“Alhamdulillah,api sudah tidak naik. Bara ditengah gambut masih dalam tahap penyemprotan,” jelas AKP H Budi Pratama. Senin (21/08) pagi.*** (Dhamean)