PT.Arara Abadi Dituding Bohongi Warga Sakai

Pekanbaru(SegmenNews.com)- Massa Gerakan Mahasiswa Sakai Riau (GMSR) melakukan unjukrasa di Kantor PT Arara Abadi (Grup Sinar Mas) Jalan Teuku Umar, Pekanbaru, Rabu (25/10/17). Massa menuding PT.AA mengingkari janjinya kepada warga Sakai.

Polisi berjaga jaga di depan kantor PT.Arara Abadi Jalan Teuku Umar, Pekanbaru

Kordinator Lapangan (GMSR), Iwan Saputra dan Kordum Andika Sakai menegaskan, sesuai kesepakatan, Jum’at 19 Desember 1997 silam. PT AA berjanji akan membuat kebun karet masyarakat warga Sakai Sobanga, Kabupaten Bengkalis seluas kurang lebih 300 hektare.

Namun hingga saat ini hampir 20 tahun penantian. PT AA tak kunjung menuntaskan kesepakatan tersebut, PT AA hanya menanam karet seluas 100 hektare.

“Hanya janji tinggal janji. Kami meminta pertanggung jawaban perusahaan atas kerugian ini. Sementara PT Arara Abadi meraup keuntungan hingga triliunan dari tanah ulayat masyarakat Sakai,” sampai Iwan.

Atas kebohongan-kebohongan yang diciptakan perusahaan, maka warga Sakai juga menuntut agar PT.AA hengkang (pergi) dari tanah mereka.

Ditambahkan Iwan, PT AA saat ini perusahaan juga telah menanam akasia kurang lebih 12 ribu hektare. Hal itu membuat hutan diwilayah mereka menjadi gundul.

Belum lagi, PT AA juga dinilai telah merusak lingkungan dengan melakukan galian c yang diduga ilegal. Mengakibatkan masyarakat juga tidak lagi bisa menggunakan tanah itu.

“Kami minta pemerintah Riau dan Pemkab Bengkalis melindungi masyarakat, tidak melindungi perampok, penjajah yang telah membuat kami sengsara,” tegas Iwan lagi.***(ran)