Pekanbaru(SegmenNews.com)- Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Riau mentatat, kurun waktu tahun 2017, sebanyak 120 orang terindikasi positif mengkonsumsi narkoba.

Kepala BNNP Riau Brigjen Pol M Wahyu Hidayat didampingi Kabid Rehabilitasi dr Riana Oktavianti, Rabu kemarin menjelaskan, data tersebut hasil tes urin yang difasilitasi BNNP Riau terhadap 8.828 orang.
Untuk menekan angka pengguna narkotika, BNNP Riau giat melakukan penyuluhan dan pelatihan keterampian. Bertujuan untuk menggali potensi diri masyarakat, khususnya yang berada di daerah rawan narkotika.
Dengan demikian akan terlahir individu mandiri yang memiliki etos kerja yang baik, sehingga tidak lagi menjadikan narkotika sebagai pilihan bisnis untuk melanjutkan
kehidupan.
“Tahun 2017, BNNP Riau telah melakukan 370 kegiatan pencegahan dan
pemberdayaan masyarakat berupa penyuluhan, advokasi, dan diseminasi informasi yang melibatkan 51.614 orang dari berbagai kalangan, baik kelompok masyarakat pekerja, maupun pelajar,” ungkapnya.
Wahyu Hidayat mengajak seluruh masyarakat ikut memerangi narkotika.***(ran)
.