Wayang Kulit Reok Ponorogo Meriahkan Kampanye Dialogis Paslon Gubri 4 di Duri

Wayang Kulit Reok Ponorogo Digelar di Duri

Duri(SegmenNews.com)- Masyarakat suku Jawa Karang Anyer antusias menyaksikan pagelaran wayang kulit Reok Ponorogo di kota Duri, Kabupaten Bengkalis, Senin malam (14/5/18).

Pagelaran ini dibuka oleh Bupati Bengkalis, Amril Mukminin, dan bertepatan diacara dialogis pasangan calon gubernur Riau nomor urut 4.

Ketua Pelaksana Bapak Joko menyampaikan, kegiatan merupakan ajang silaturahmi warga Jawa sekaligus penyambutan Bulan Suci Ramadhan 1439 H/ 2018 M.

Pergelaran Wayang Kulit Reok Ponorogo semalam S
suntuk merupakan budaya Jawa yang telah ada ratusan tahun. Warga Jawa yang ada di Karang Anyer 1 dan 2 ,setiap tahunnya melaksanakan kegiatan serupa.

Selain penyambutan Bulan Suci Ramadhan, secara kebetulan ada momen proses Kampanye Diologis paslon no 4.

Warga Jawa Karang Anyer sudah menentukan pilihan ke Paslon No.4 , yang nyata lebih unggul selangkah dengan Paslon lainnya,

“4yo lanjutkan, menangkan Andi Rahman dan Suyatno, mereka selangkah telah berbuat, mari satukan Visi dan Misi membangun daerah kita yang lebih baik lagi,” semangat Joko.

Adapun tema pertunjukan malam ini bertajuk, SEMAR BANGUN KAYANGAN dimainkan Kidalang Bapak Tunasir Yoso Carito dari Kota Dumai Riau.

“Kegiatan yang kita laksanakan,  yakni sekaligus memperingati Bulan Suci Ramadhan 1439 H/2018 M Sekaligus untuk mengenalkan seni Budaya jawa kepada masyarakat Mandau .

“Kita, khususnya masyarakat Kelurahan Aur Jamban Kecamatan Mandau siap menangkan pasangan Andi Suyatno  pada tanggal 27 Juni 2018 nanti,” ujar Joko.

Sementara itu Amril Mukminin menyampaikan, saat ini dirinya sedang masa cuti, sebagai Tokoh Partai Golkar ikut serta berkomitmen memenangkan paslon No.4.

Namun tidak lupa mengingatkan agar masyarakat menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 Juni 2018, untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Riau.

“Gunakan hak pilih dan tentukan pilihan pada yang telah dikenal dan telah bekerja, namun walau berbeda pilihan tetap menjaga kesatuan dan persatuan, hal ini sangat penting demi kemakmuran Kabupaten Bengkalis,” tegas Amril yang juga Bupati Bengkalis ini.

Teelihat hadir, Anggota DPRD Bengkalis Dapil Mandau,Hendri Hasibuan Tim Koalisi Pemenangan Andi ,Suyatno ,  Serta tokoh masyarakat,Toko Pemuda , toko agama ,Ketua KMJR Riau, H.Jakiman .Spd.MM .Paguyuban Jawa , dan Paguyuban suku batak, suku melayu , serta undangan lainnya.***(edi)