
Rohil(SegmenNews.com)- Resepsi acara Event Ritual Bakar Tongkang yang dilaksanakan setiap tahun di Kota Bagansiapiapi Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Tahun 2018 ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya, pasalnya tahun ini event wisata nasional ini diisi dengan berbagai kegiatan sosial salah satunya operasi mata katarak gratis bagi warga Kabupaten Rokan Hilir (Rohil).
Kegiatan bakti sosial ini diselenggarakan oleh Lion Club Bintang Mulia Bagan Batu, Lion Club Medan Fortune, PPMLI bekerjasama dengan Pemkab Rohil, Kejari Rohil, RSUD Dr Pratomo Bagansiapiapi serta beberapa Puskesmas di Rohil.
Hal tersebut dikatan Presiden Lion Club Bintang Mulia Bagan Batu, Rohil yang menjadi Koordinator pelaksana kegiatan, Ir. Siswaja Muljadi di Bagansiapiapi, Minggu ( 1/7/2018).
“Kegiatan bakti sosial operasi mata katarak gratis ini merupakan rangkaian dari event bakar Tongkang tahun ini. Acara operasi mata katara ini akan dilaksanakan selama dua hari dari Tanggal 1/2 Juli 2018 yang di ikuti 97 pasien dengan jumlah mata di operasi sebanyak 98 mata,” Kata Ir. Siswaja Muljadi kepada wartawan.
Pria yang akrab disapa Aseng yang juga sebagai Anggota DPRD Propinsi Riau ini juga menjelaskan, pasien mata katarak ini berasal dari berbagai daerah Kecamatan di Rohil. Kita melakukan penjaringan di beberapa Puskesmas,” ujarnya.
Menurutnya, kegiatan bakti sosial ini masih merupakan rangkaian dari event Bakar Tongkang. Bahkan sebelumnya telah dilaksanakan beberapa kegiatan bakti sosial seperti sunnat massal gratis, pengobatan gratis serta pembagian sembako.
Siswaja Muljadi mengharapkan dengan adanya kegiatan bakti sosial dalam rangka event nasional bakar tongkang ini semua komponen dapat merasakan kehadiran bakar tongkang. Sehingga mereka yang tidak mengikuti ritual bakar tongkang karena lain agama atau etnis dapat merasakan.
“Yang terpenting bagi mereka yang mengikuti operasi katarak ini untuk dapat saling menjaga matanya selama satu bulan, ikuti aturan yang sudah disampaikan dokter seperti tidak boleh angkat barang, kerja berat, kena debu atau asap, kena air, menunduk serta berhubungan suami istri,” harapnya.
Dalam acara itu turut dihadiri Kajari Rohil, Gaos Wicaksono, SH, Direktur RSUD RM Pratomo Tribuana Tungga Dewi, Anggota DPRD Rohil Imam Suroso, Ketua Multi Marga Rendi Gunawan, para pengurus Lion Club serta pasien peserta operasi katarak.(Chan)