Tingkatkan Ilmu Islami, Pemuda Bunut Taja Berbagai Lomba

Bunut (SegmenNews.com)- Sebagai visi-misi Kecamatan Bunut yang digadang-gadanhkan selama ini, yakni mewujudkan “Kecamatan Bunut Sebagai Kota Pendidikan Yang Agamais dan Bernuansakan Melayu”. Kali ini, pemuda kelurahan Bunut, Kecamatan Bunut, Pelalawan-Riau, menggelar berbagai lomba Islami di Bulan Ramadhan 1440 H/2019 M.

Kegiatan yang berlangsung di Masjid Paripurna Baitul Makmur, Kelurahan Bunut, pada Senin (20/5/19) ini terdiri dari lomba membaca ayat-ayat pendek, ceramah singkat dan lomba adzan.

Pada lomba yang berguna untuk meningkatkan ilmu Islami ini di laksanakan langsung oleh pemuda kelurahan bunut atau yang dikenal dengan Ikatan Pemuda Kelurahan Bunut (IPKB).

Dalam lomba ini, saat sambutannya, Lurah Bunut Isardi, S.Pd mengungkapkan Apresiasinya terhadap kegiatan positif yang di taja rombongan IPKB itu, dengan harapan kedepan kemajuan IPKB bisa terus meningkat dengan kebersamaan dan kegiatan – kegiatan positif yang dilaksanakan.

“Kegiatan keagamaan dibulan suci ramadhan menuju pemuda yang lebih paham, mengerti dan mendalami tentang keagamaan khususnya agama Islam seperti ini sengat kita apresiasi. Tentu harapan kita kedepan IPKB bisa maju dan berkembang dengan ditopang tiga hal yaitu emosional, quations, dan spiritual,” ajak lurah Isardi mengungkapkan.

Sementara itu, Ketua IPKB, Robby Risandi
mengungkapkan terima kasihnya atas kekompakan pemuda dan partisipasi semua pihak atas terlaksananya kegiatan lomba Islami yang ditaja pihaknya tersebut.

Sesuai dengan visi-misi Kecamatan Bunut, agar mewujudkan Bunut Sebagai Kota Pendidikan Yang Agamais dan Bernuansakan Melayu, pihaknya akan beransur menonjolkan icon tersebut, seperti menggalakkan kegiatan lomba kaeagamaan pada bulan suci ramadhan saat ini.

“Terima kasih yang tak terhingga kepada rekan-rekan pemuda, peserta dan semua pihak yang telah berpartisipasi atas terlaksananya lomba ini. Mudahan-mudahan kegiatan positif ini, bisa menonjolkan visi-misi Kecamatan Bunut dengan beransur-ansur dan juga dengan kekompakan bersama dari semua pihak,” tandas Robby.

Untuk diketahui, para pemenang lomba akan diberikan uang pembinaan dan tropi penghargaan yang akan di serahkan pada malam Nuzul Qur’an.***(Ris).