‎Lima Perwira Polres Rohul Sertijab

Rohul(SegmenNews.com)- Lima perwira di jajaran Kepolisian Resor (Polres) Rokan Hulu mendapat promosi jabatan. Dari lima pejabat Sertijab, empat pejabat merupakan wajah lama.

Lima jabatan yang menjalani serah terima jabatan (Sertijab) di jajaran Polres Rokan Hulu, Jumat pagi (30/8/2019), yaitu Kabag Sumda, Kabagren, Kasat Binmas, Kapolsek Ujung Batu, dan Kapolsek Rambah.

Jabatan Kabag Sumda Polres Rokan Hulu, dari Kompol Muslim Hidayat SH, kini dijabat Kompol Jurnal Purba. Kompol Muslim sendiri dipromosikan sebagai Kanit 1 Subdit 2 Ditintelkam Polda Riau.

Jabatan ‎Kabagren Polres Rokan Hulu dari Kompol Jurnal Purba, kini dijabat Kompol Syamsir sebelumnya menjabat Kabagren Polres Kuantan Singingi.

Untuk jabatan Kasat Binmas Polres Rokan Hulu dari AKP Supriyana kini dijabat AKP Hermawan yang sebelumnya menjabat Kapolsek Rambah. AKP Su‎priyana sendiri kini menjabat Kaurkuatwas Subbagdumasanwas Itwasda Polda Riau.

Jabatan Kapolsek Ujung Batu dari Kompol Edward Palis kini dijabat AKP Amru Hutauruk SH, sebelumnya menjabat Kapolsek Tapung Hilir Polres Kampar.‎ Kompol Edward Palis kini menjabat Kasubbagevadasi Bagjarlat SPN Polda Riau.

Selanjutnya, jabatan Kapolsek Rambah dari AKP Hermawan kini dijabat Iptu Pardomuan Simatupang yang sebelumnya menjabat Kaurbinopsnal Satlantas Polres Rokan Hulu dan pernah menjabat Paur Humas Polres Rokan Hulu.

Usai Upacara Sertijab lima perwira, Kapolres Rokan Hulu AKBP M. Hasyim Risahondua, mengatakan Sertijab ini merupakan promosi jabatan dari pimpinan.

AKBP Hasyim atasnama pimpinan mengucapkan terima kasih ke pejabat lama atas dedi‎kasinya selama melaksanakan tugas, terutama pejabat yang tidak lagi bertugas di Polres Rokan Hulu

AKBP Hasyim juga berpesan ke pejabat baru yang baru Sertijab agar segera menyesuaikan, dan meneruskan tugas-tugas yang telah dilakukan pejabat lama.

“Buatlah inovasi yang menarik daya simpati masyarakat, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” jelas Kapolres.

Terlepas itu, AKBP Hasyim mengatakan jabatan Kapolsek Urban Ujung Batu yang dijabat pejabat berpangkat AKP merupakan bagian dari promosi jabatan.

Diakuinya, AKP Amru Hutauruk yang pernah menjabat Kasat Lantas Polres Rokan Hulu akan menjalani Sespima, untuk memasuki jenjang pangkat Kompol.

Jabatan Kapolsek Rambah yang kini dijabat Iptu P. Simatupang, sambung Kapolres, juga bagian dari promosi jabatan.

“Kapolsek Rambah juga bagian promosi bagian promosi untuk AKP,”‎ tambah AKBP Hasyim.

AKBP Hasyim mengatakan lima pejabat baru ini akan dihadapkan dengan tugas tantangan baru ke depan merupakan dua agenda nasional, yaitu pelantikan Anggota DPRD Kabupaten Rokan Hulu 2019-2024 yang dilaksanakan 2 September 2019.

“Tentunya saya minta kepada pejabat baru untuk segera berkoordinasi dan bekerjasama, kemudian mengamankan kegiatan tersebut,” harapnya.

Untuk agenda kedua, tambah AKBP Hasyim, kelima pejabat yang baru Sertijab juga akan menghadapi agenda nasional yaitu Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2020.

“Tentunya saya minta untuk mempersiapkan diri untuk menghadapi‎ kegiatan-kegiatan yang berskala nasional,” pungkas Kapolres.***(fit)