Rohul(SegmenNews.com)– Dewan Penasehat DPC Partai Gerindra Kabupaten Rokan Hulu, Husni Budiman mengakui penunjukan Novliwanda Ade Putra sebagai pimpinan DPRD Rohul sementara murni keputusan DPP Partai Gerindra
“Benar, DPP Gerindra sudah menetapkan Novliwanda Ade Putra sebagai pimpinan DPRD Rohul sementara. SK DPP Gerindra akan menyerahkan setelah pelantikan anggota DPRD Rohul terpilih,” terang Husni Senin (2/9/2019).
Husni menambahkan, salah satu pertimbangan Ketua DPC Partai Gerindra merekomendasikan Novliwanda Ade Putra sebagai pimpinan sementara DPRD Rohul, juga didasari karena sudah adanya Keputusan DPP terkait penunjukan Novliwanda sebagai Ketua DPRD Rohul Defenitif.
Terlepas dari itu, kata Husni Budiman, dieinya menampik adanya kabar pengkubuan di Tubuh Fraksi Gerindra, pasca Keputsan DPP menunjuk Novliwanda sebgai Ketua DPRD.
Pasalnya, dari awal, DPC Gerindra lebih merekomendasikan Sekjen DPC Gerindra Rohul, Abdul Halim sebagai Ketua DPRD Rohul. Sementara nama Novliwanda, dari awal tak masuk dalam rekomendasi DPC.
“Awalnya memang pertimbangan Ketua DPC Gerindra Rohul merekomendasikan sesuai Struktural jabatan Partai, Yakni Pak Abdul Halim sebagai Sekjen jadi ketua DPRD dan Bendum Pak Patrun Sebagai Ketua Fraksi. namun dalam hal ini DPC itu hanya sifatnya memberikan rekomendasi, sementara hak memutuskan, sepenuhnya menjadi hak priogratif ,” jelasnya.
“Juga tidak benar kalau dibilang ada perpecahan, semua kader Partai gerindra tetap solid kompak bersatu. Di partai kami, semua taat dengan keputsan partai,” ucapnya.***(fit)