Hafith Syukri Kantongi Surat Dukungan DPP PKB Maju Pilkada Rokan Hulu

Rohul(SegmenNews.com)- Hafith Syukri resmi mengembalikan formulir penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati di Partai amanat Nasional (PAN) Rokan Hulu, sekaligus melampirkan rekomendasi persetujuan dari DPP PKB yang telah mengusungnya untuk maju yang bertempat di kantor PAN Rohul pasir putih Pasir Pengaraian, Kamis (19/12/19).

Partai DPP PKB Rohul telah serius mendukung Hafit Syukri sebagai satu-satunya kader yang PKB usung untuk maju pada 2020 melalui surat yang diberikan tertanggal pada 27 November 2019 dan PKB Rohul tidak melakukan penjaringan.

Hafith Syukri mengakui ia menerima surat pengusungan dari PKB tersebut 4 hari yang lalu melalui sekretaris wilayah DPW PKB, hal ini sudah menjadi keputusan pengkajian DPP PKB ia layak untuk diperjuangkan, ia pun berkewajiban untuk mendapatkan koalisi untuk menambah 3 kursi menjadi 9 dari partai apa saja.

“kalau sinyal ada berapa partai yang memberikan sinyal positif tapi tetap kita harus membangun komunikasi dan saya terus terang pokus menyampaikan ini kepada partai PAN serta menyerahkan diri pada yang diatas kemana harusnya ia berlabuh,” kata Hafit.

Kemudian Ketua PAN Rohul, Sahril Topan mengatakan, Partai PAN tidak bisa mengusung berlayar dengan posisi 6 kursi tentu perlu ada 3 kursi lagi paling minimal dan ini juga bagi para bakal calon lain yang mengembalikan formulir kita juga menyarankan menyerahkan itu sehingga ini menjadi pertimbangan partai didalam mengambil keputusan.

“Pertimbangan partai mengedepankan survei dulu, karna setelah tahapan-tahapan yang dilakukan DPD melalui tim 9 dan tim 9 DPW nanti tentu adanya mekanisme survei yang dilakukan dan survei ini sesuai dengan PP yang dilakukan DPP terhadap survei ini,” katanya.***(fit)