Polisi Sisir Lokasi Rawan Kejahatan di Meranti

Polisi Sisir Lokasi Rawan Kejahatan di Meranti

Meranti(SegmenNews.com)- Jajaran Polres Meranti melalui Polsek Tebingtinggi Barat menelusuri wilayah rawan kejahatan, Sabtu, (08/02/2020) malam.

Dalam Pelaksanaan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan melakukan razia secara masif di tempat – tempat daerah rawan kejahatan di seputaran wilayah hukum Polsek Tebingtinggi Barat dilapangan hasilnya nihil.

“Ini memang kegiatan rutin yang kami lakukan diwilayah rawan akan Kejahatan yang ada di wilkum Polsek Tebingtinggi Barat. Tadi hasilnya nihil, ” kata Kapolres Meranti AKBP Taufiq Lumkman Nurhidayat melalui Kapolsek Tebingtinggi Barat Iptu AGD Simamora SH MH

Diakui dia, kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif. Bahkan hingga saat ini wilayah rawan Kejahatan masih tetap aman dan diharapkan masyarakat serta pengendara selalu di waspada akan Kejahatan yang selalu m mengintai.

“Kita ingin wilayah kita benar-benar kondusif dan masyarakat aman akan kegiatan mereka tentunya. Kondusif nya kamtibmas tidak lepas dukungan dari masyarakat dan dorongan masyarakat kepada pihak aparat, mudah-mudahan wilayah kita selalu kondusif, ” jelasnya.**(Ags)