Rohul(SegmenNews.com)– Kecamatan Tandun meraih juara Umum pada pelaksanaan MTQ Tingkat Kabupaten Rokan Hulu ke-22 tahun 2022 yang diselenggarakan di Masjid Agung Islamic Center.
Hal ini sesuai dengan Keputusan dewan Hakim yang disampaikan pada penutupan MTQ, Jum’at(25/03/2022).
Penutupan tersebut dihadiri Bupati Rohul yang diwakili Staf Ahli Bupati Bidang SDM dan Kemasyarakatan. Suharman Spi.para Camat dan KUA.para Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta orang tua para Qori dan qori”ah.
Dalam arahannya Bupati mengatakan MTQ ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan umat Muslim terutama, di Negeri Seribu Suluk, baik dalam seni membaca al qur’an.
Kemudian juga untuk mencari bibit para Qori untuk menjadi duta Kabupaten Rohul untuk di Tingkat Provinsi Riau pada Bulan juni mendatang di Kabupaten Rokan Hilir.
Suharman juga menyampaikan kepada para Pemenang agar tidak berbangga diri terlebih dahulu karena yang akan di h
adapi nantinya adalah Putra Putri terbaik di tingkat Kabupaten se Riau.
Oleh karena itu supaya menggunakan kesempatan pada beberapa bulan sebelum menghadapi MTQ Tingkat Provinsi dengan berlatih serta menimba Ilmu sesuai Bidang yang diperlombakan.
Sehingga mampu meraih prestasi gemilang yang membanggakan daerah baik MTQ tingkat Provinsi Riau maupun tingkat nasional nantinya.
“Mari tingkatkan seni baca Al-quran di tengah-tengah Masyarakat, kemudian kita upayakan masyarakat Rohul menjadi insan yang Qur’ani sehingga kita bisa bersama-sama mewujudkan Rohul menjadi kabupaten yang religius dan berbudaya,” sebutnya
Sementara itu Sekretaris Panitia Pelaksana Drs.H Umzakirman Msi mengatakan keputusan Dewan Hakim sudah merupakan hasil yang mutlak pada perhelatan MTQ dan tidak bisa diganggu gugat oleh siapapun.
Nah sesuai dengan putusan hakim tersebut Kecamatan Tandun meraih juara Umum dan Kecamatan Tambusai dan Rokan IV Koto sedangkan juara III adalah Kecamatan Rambah Samo.(yus)