Ketua DPD PKS Rokan Hulu Targetkan 8 Kursi dalam Pemilu 2024

Ketua DPD Rohul : Targetkan 8 kursi dalam pemilu 2024

Rohul(SegmenNews.com)- Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Dewan Pengurus Daerah (DPD) partai keadilan sejahtera (PKS) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) resmi dibuka di Aula Orchid Sapadia Hotel, Desa Pematang berangan, Kecamatan Rambah Pasir Pengaraian, Minggu (12/06/2022) siang.

Rakerda tersebut mengangkat tema “Semangat Transformasi dan kolaborasia” yang dihadiri oleh Anggota DPR RI Drs. Chairul Anwar Apt, Anggota DPRD Riau Adam Syafaat, DPW PKS Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) Rohul dan pengurus DPD, dan DPC PKS se Rokan Hulu.

Ketua DPD PKS Rohul, Depredi Kurniawan mengatakan target yang ingin dicapai dalam pemilu 2024 ini adalah mempertahankan 4 kursi untuk fraksi PKS di Rohul dan berkolaborasi sebanyak mungkin dengan Parpol lain.

“Harapan kita pengurus dan kader tidak ada yang berkelompok-kelompok tapi tetap bersatu agar PKS tidak ada yang memecah belah kita. Pengertian dari tema yang kita ambil hari ini yakni memiliki pengertian PKS harus mampu bersaing ditengah era digital yang dimulai dari e-KTP dan e -perpus, PKS harus bisa transformasi politik, potensi sumberdaya manusia nya, untuk mewujudkan Rokan Hulu maju, ” katanya.

Kemudian masih ditempat yang sama Ketua Umum DPW PKS Riau Ahmad Tarmidzi, Lc. MA menyampaikan kolaborasi sangat penting bagi PKS dalam membangun bangsa yang besar dan mempersatukan elemen bangsa ini.

Menghadapi pemilu 2024, Tarmidzi berharap PKS Menang. Menang secara politik dan menang dihati masyarakat. (Fit)