Wakil Presiden Ma’ruf Amin Dijadwalkan Resmikan Bank Riau Kepri Syariah

Pekanbaru(SegmenNews.com)- Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI), KH Ma’ruf Amin dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja di Riau, pada 23 Juli 2022 mendatang. Salah satu agenda nya adalah, meresmikan Bank Riau Kepri (BRK) Syariah.

“Alhamdulillah bank riau kepri sudah syariah. Peresmiannya akan dilakukan oleh Pak Wapres, pada tanggal 23 Juli mendatang,” kata Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, Rabu (12/7/2022).

Gubri mengajak seluruh stakeholder terkait untuk bersama-sama menjaga serta mengawal BRK Syariah. Hal ini agar BRK dapat diberikan amanah kepercayaan oleh masyarakat. “Mari kita jaga dan mengawal Bank Riau, semoga apa yang kita harapkan lebih maju lagi dimasa yang akan datang,” ujar Syamsuar.

Dalam kesempatan ini, Syamsuar juga menuturkan bahwa BRK telah dikukuhkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah menjadi Syariah murni. “Jadi tidak ada lagi konvesional. Nanti yang ada Syariah, ini secara tertulis sudah dilakukan. Semoga ini memiliki nilai sejarah dibumi Melayu yang kita cintai ini,” kata Syamsuar.

Pada rapat pleno komite nasional ekonomi keuangan syariah, beberapa waktu lalu, ada empat Gubernur yang hadir dan Riau menjadi salah satunya. Hal ini merupakan suatu kemajuan bagi Provinsi Riau.

“Mari kita gerakkan terus ekonomi syariah ini. Tidak akan mungkin berhasil tanpa bantuan masyarakat Riau,” ajak Gubri.

Kedepannya, Gubri menargetkan Riau dapat menjadi zona ekonomi syariah, serta masuk dalam tiga besar Bank Syariah di Indonesia setelah BSI dan Bank Muamalat.

Selain itu, Gubri juga mengingatkan kepada Baznas Provinsi Riau dan Baznas kabupaten/kota untuk melakukan transaksi dan pembayaran juga menyimpan keuangan melalui Bank Riau Kepri Syariah.

“Alhamdulillah, saat ini BRK sudah syariah dan jangan ada lagi uang baznas yang di simpan di bank lain,” ujarnya.***(rl)