Tembilahan(SegmenNews.com)- H. Syamsuddin Uti Ketua Dewan Penasehat Forum Kerukunan Ummat Beragama (FKUB) yang juga sebagai Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hilir memimpin rapat pleno yang dilaksanakan di ruang rapat Wakil Bupati lantai 1 Kantor Bupati Jl. Akasia No. 1 Tembilahan, Selasa (30/8/2022).
Pada rapat tersebut Wakil Bupati didampingi Kepala Kesbangpol Inhil HM. Arifin yang turut dihadiri Ketua dan Pengurus FKUB Inhil serta beberapa Pejabat dilingkungan Kesbangpol.
Adapun maksud dan tujuan rapat ini untuk bersilaturahmi sekaligus berdiskusi agar Ummat beragama di Kabupaten Indragiri Hilir tetap hidup rukun dan damai serta membicarakan kegiatan FKUB inhil kedepannya.
Ketua Dewan Penasehat FKUB inhil H.Syamsuddin Uti dalam arahannya mengatakan, dalam rangka menjaga suasana yang agar tetap kondusif dan aman organisasi FKUB ini perlu dilakukan pembinaan.
Beliau juga menambahkan, sebagai Wakil Bupati siap mendukung setiap kegiatan FKUB sehingga Inhil yang terkenal memiliki suku dan agama yang heterogen tetap terjaga suasana yang damai dan Untuk kedepan kita harus terus melakukan perbaikan untuk kedepannya. Mengingat organisasi ini mengurus kemaslahatan Ummat beragama.***(sup)