Kasus ISPA Terus Meninggat di Rokan Hilir

Kasus ISPA Terus Meninggat di Rokan Hilir (dr Erwinto)
Kasus ISPA Terus Meninggat di Rokan Hilir (dr Erwinto)

Bagansiapiapi(SegmenNews.com)– Kabut asap yang menyelimuti kota bagansiapiapi berdampak bagi kesehatan masyarakat, tercatat dalam minggu ini, kasus ISPA di Pukesmas Bagansiapiapi mengalami peningkatan. Selain itu dampak kabut asap ini juga menyebabkan asma, iritasi mata dan kulit.

Kepala Puskesmas Bagansiapiapi, dr. Erwinto, Selasa (6/10/15) diruang kerjanya. Kebanyakan yang menderita ISPA di alami oleh kalangan anak-anak yang rentan dari kekebalan daya tahan tubuh.

Untuk kasus ISPA di Pukesmas Bagansiapiapi mencapai 125 kasus, sementara itu untuk kasus asma sebanyak 6 khasus, khasus iritasi mata sebanyak 15 khasus, dan iritasi pada kulit sebanyak 21 kasus.

“Diperkirakan kasus ISPA akan meningkat dikarenakan kabut asap saat ini semakin tebal menyelimuti kota bagansiapiapi. Kami sudah menganjurkan terutama bagi anak-anak sekolah karena mereka yang paling rentan terhadap Dampak Kabut Asap,” kata Erwinto.

Erwinto menghimbau kepada masyarakat Jika kabut asap tebal, jangan melakukan aktifitas diluar. Dan menganjurkan pola hidup bersih dan sehat kemudian banyak minum air putih Untuk mengantisipasi dampak ISPA.

“Mengenai pembagian masker sudah dibagikan beberapa saat yang lalu. Dan sekarang ada tambahan stok-stok lagi dari dinas kesehatan, rencana akan dibagikan kesekolah-sekolah karena yang paling rentan adalah anak-anak sekolah. Untuk pembagian masker tersebut diutamakan anak sekolah kelas 1 dan 2 jika stok mencukupi akan dibagikan sampai kelas 6,” ungkap Erwinto.***(andi)