Meranti (SegmenNews.com) – Asisten III Setdakab Meranti Drs H. Rosdaner, menghadiri peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 1440 H/2019 M di Masjid Agung Darul Ulum, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti, Rabu (3/4/2019) malam.
Asisten III hadir didampingi para pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti yang pada awal kegiatan, melaksanakan sholat Isya berjamaah dan melantunkan ayat-ayat suci Al -Qur’an.
Mewakili Bupati Kepulauan Meranti, H Rosdaner mengajak seluruh umat islam di Meranti untuk senantiasa mentaati dan melaksanakan perintah Allah.
Dengan memperingati Isra’ Mi’raj, umat islam bisa mengenang peristiwa yang telah dialami baginda Rasulullah Nabi Muhammad SAW, dimana peristiwa itu menunjukkan betapa besarnya kekuasaan Allah SWT.
“Tidak ada yang tidak mungkin bagi Allah SWT yang dapat melakukan segala hal yang dikehendakinya,” kata Rosdaner dalam penyampaian pidatonya.
Menurutnya, pada momen Isra’ Miraj ini, umat muslim harus melakukan dua transformasi, pertama spiritual artinya harus tunduk dan taat kepada perintah Allah, kedua transformasi sosial yakni senantiasa melakukan perubahan atas kekhilafan menuju kesholehan agar hidup senantiasa diridhoi Allah.
“Untuk itu, marilah kita gunakan sisa umur yang diberikan Allah Swt untuk melaksanakan aktifitas sesuai norma agama, agar menjadi manusia yang cerdik, seperti dikatakan Nabi Muhammad SAW sebaik-baik manusia adalah orang yang dipanjangkan umurnya dan baik amalannya,” pungkasnya.
Hal senada juga disampaikan Al – Ustadz Zulhusnidomo, dengan Wujudkan Jiwa yang Taat dalam Iman dan Taqwa kepada Allah SWT, menjadi tema penting peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW tahun 2019 M / 1440 H.
Ustadz Zulhusnidomo kembali mengingatkan, bahwa Isra Miraj merupakan perjalanan yang dilakukan Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam saja.
Didampingi Malaikat Jibril, Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan dari Masjidil Haram hingga Masjidil Aqsa dalam Isra.
Lalu dalam Miraj, Nabi Muhammad SAW dinaikkan ke langit sampai ke Sidratul Muntaha yang merupakan tempat tertinggi.
Di sinilah Nabi Muhammad SAW mendapat perintah langsung dari Allah SWT untuk menunaikan salat lima waktu.
“Kejadian ini merupakan salah satu peristiwa penting bagi umat Islam, karena pada peristiwa inilah dia mendapat perintah untuk menunaikan salat lima waktu,” jelasnya.
Dikatakannya, beberapa penggambaran tentang kejadian ini dapat dilihat di surat ke-17 di Alquran, yaitu Surat Al-Isra.
Selain itu, Al-Arif Billah Sayyidi Imam Muhammad bin Abdul Wahid An Nazhifiy (1270 H-1366 H) mengatakan:
“Siapa saja yang membaca doa ini pada malam 27 Rajab, akan Allah Taala ijabah segala doanya, diangkat kedudukannya dan dihidupkan hatinya dengan aneka kebaikan,” sebut Ustadz Zulhusnidomo.
Dibalik itu, Ustadz Zulhusnidomo juga sangat mendorong umat islam untuk tidak main-main dalam perkara iman.
Dia juga menjelaskan tentang keutamaan ibadah sholat, keutamaan yang dimaksud, pertama sebagai peyejuk hati, kedua mencegah dari perbuatan keji dan mungkar, ketiga sholat sebagai penolong manusia, Keempat sholat akan memberikan cahaya bagi manusia di dunia dan akhirat.
Menjelang Ramadhan 1440 H tahun 2019, Ustadz juga menjelaskan apa-apa saja persiapan umat muslim dalam menyambutnya.
“Mulai dari menganti puasa yang batal ditahun sebelumnya dengan membayar Fidyah, perbanyak puasa dibulan Syakban untuk membiasakan diri, perbanyak ilmu tentang puasa, dan lainnya,” jelas Ustadz.
Diakhir tausiyahnya Al-Ustadz Zulkiflidomi menghimbau kepada seluruh jemaah yang hadir dapat mengimlementasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
Turut hadir dalam kegiatan syiar islam itu, Anggota DPR RI Said Abu Bakar Asegaf, Wakil Ketua DPRD Meranti H. Muzamil Baharuddin, Ketua MUI Meranti H. Mustafa S.Ag, Al-Ustadz Zulhusnidomo yang juga Sekretaris MUI Provinsi Riau, Wakapolres Meranti Kompol Irmardison, Kajari Meranti Budi Rahardjo SH, Ketua LAM Meranti, Para Pejabat di Jajaran Pemkab. Meranti, Tokoh Agama/Masyarakat dan ratusan jemaah yang memadati lokasi acara.***(Advertorial/Dham)