Siak(SegmenNews.com)- Pemkab Siak dinilai sangat peduli dengan seluruh tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19. Seluruh anggota tim didaftarkan sebagai peserta BPJamsostek. Atas dasar itu pula Pemkab Siak meraih penghargaan dari BPJamsostek Wilayah Sumatera Barat, Kepri dan Riau.
Penjabat Sekda Siak, Drs Jamaludin MSi mengatakan tim gugus tugas ini merupakan orang yang paling beresiko terpapar virus Corona sebab bersentuhan dan berinteraksi langsung dengan korban.
“Karena itu, seluruh anggota gugus tugas didaftarkan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan,” kata Jamaludin usai menerima penghargaan, Kamis (25/6/2020).
Menurut Jamal, asuransi jiwa petugas penanganan Covid-19 ini penting, karena mereka menjadi garda terdepan penanganan Covid-19 khususnya.
“Makanya kemarin saat ada penawaran dari mitra kita BPJS ketenagakerjaan, ini menjadi pertimbangan kami untuk tetap kami lanjutkan,” katanya.
Apalagi, kata Jamal, daerah lainnya di Indonesia juga sudah menerapkan program dari BPJS Ketenagakerjaan pusat sebagai bentuk kepedulian terhadap anggota yang bekerja menangani Covid-19 ini. ***(Inf).