Waktu Mepet, Dinas TRCK Rohul Diminta Segera Lelang Pembangunan Madrasah Syekh Abdul Wahab

Ismail Hamkaz, SAg, Msi
Ismail Hamkaz, SAg, Msi

Rokan Hulu (SegmenNews.com)– Pembangunan Madrasah Syekh Abdul Wahab Rokan Al-KHolidi sangat dibutuhkan untuk pendidikan keagamaan yang juga untuk mengenang Tuan Guru besar Syekh Abdul Wahab Rokan Al-KHolidi yang dilahirkan di Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu.

Namun hingga saat ini berkas lelang pembangunan Madrasah tersebut belum juga disampaikan oleh Dinas Tata ruang Cipta Karya (TRCK) Rohul ke ULP. Padahal, anggaran kegiatan tersebut sudah di syahkan di APBD Murni 2013 pada akhir 2012 lalu. Lambannya proses tersebut menyebabkan kinerja Dinas TRCK patut dipertanyakan.

Hal tersebut di keluhkan oleh anggota DPRD Komisi III, Ismail Hamkaz, SAg, Msi, Rabu (18/9/13) kepada SegmenNews.com melalui sambungan telephone.  Dia juga khawatir jika kegiatan tersebut terus diundur ditakutkan pengerjaannya tak selesai, karena sudah memasuki akhir tahun.

Lanjutnya, pembangunan Madrasah tersebut sangat penting untuk pelaksanaan kegiatan kelahiran tuan guru Syekh Abdul Wahab Rokan Al-KHolidi yang akan digelar pada tanggal 20 Februari 2014 mendatang yang di hadiri oleh Negara se-Asia Tenggara. Di hari itu juga akan dilaksanakan suluk 10-40 hari dilokasi.

Ismail khawatir jika pembangunan tersebut tidak dilaksanakan, maka kegiatan Haul yang dinantikan seluruh umat Islam di berbagai penjuru Negara tersebut ditakutkan akan terkendala. Bahkan Pemda juga dinilai telah melakukan pembohongan publik terhadap apa yang di deklarasikan dengan memprioritas Rp 2 Miliar untuk pembangunan keagamaan di Rokan Hulu.

“Kita harap Pemda mengerti apa yang saat ini dibutuhkan masyarakat dalam mendukung membumikan nilai-nilai agama di Negeri yang berjuluk Negeri Seribu Suluk ini. Kita berharap Pemda membantu percepatan pembangunan madrasah tersebut,” harap Ismail dengan sangat yang mewakili masyarakat dan jemaah tarikat.

Harapan dan pernyataan tokoh adat bergelar Sutan Kayo Muah tersebut, selain secara tokoh, kelembagaan maupun pribadi dia juga menyampaikan tuntutan masyarakat dan para jemaah yang sebelumnya melakukan unjuk rasa di Kantor Dinas TRCK menuntut percepatan proses lelang kegiatan agar pembangunan madrasah segera dilaksanakan demi kesuksesan kegiatan se-Asia tenggara yang mengharumkan nama Rokan Hulu. (r4n)