Bupati Rohul Lantik Kades Serombo Indah

Drs H Achmad Msi
Drs H Achmad Msi

Rokan Hulu (SegmenNews.com)- Bupati Kabupaten Rokan Hulu Drs H. Achmad, Msi melantik kades Serobo indah, Basri H, Kecamatan Rambah Hilir, Selasa (7/1/14) di kantor desa serombo indah.

Pelantikan itu disaksikan langsung oleh para porkopinda dan kepala dinas badan kantor serta ketua tim penggerak PKK Rokan Hulu.

Dalam sambutannya Bupati Rokan Hulu Drs H. Achmad, Msi menyampaikan bahwa untuk mensejahterakan masyarakat di Rokan Hulu maka pemerintah akan membangun pedesaan lewat dana anggaran desa yang diberikan perdesa se Kabupaten Rokan Hulu yang di mulai tanggal 1 Januari 2014.

Untuk desa serobo indah akan diberikan Rp 1 miliyar untuk pembangunan jalan, jembatan, dan pembangunan infrastruktur lainnya serta sarana pendidikan dan kesehatan.

Dan mengingat jalan arah ke Desa Serombo Indah kurang bagus maka untuk tahun ini jalan jalan arah kesana akan disirtu atau akan dibase. Bupati merencanakan Kecamatan Rambah Hilir dari desa surau munai ke desa muara rumbai akan dibangun jembatan. Hal tersebut untuk memudahkan warga ke ibukota kecamatan Rambah hilir.

Dalam hal ini Bupati juga mengatakan agar kepala desa yang baru dapat merangkul seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali tanpa membedakan pilihan namun ratakan seluruh peyanan kepada masyarakat.

“Jangan ada tebang pilih namun bersama-sama memajukan Desa serombo Indah hususnya dan kecamatan rambah hilir umumnya, dalam hal ini Bupati juga ingatkan kepada amasyarakat agar memberikan kesempatan kepada sang kades baru untuk menjalankan program-programnya terutama untuk kemajuan desa serombo, dan gunakan filosofi musyawarah mufakat untuk menyelesaikan setiap permasalahan,” ingat Bupati.

Dalam kesempatan tersebut ketua tim penggerak PKK Rokan Hulu, Hj maghdalisni Achmad juga menyerahkan paket peralatan olah raga untuk pemuda dan menyerahkan sebanyak 25 paket sembako untuk kaum duafa.***(adv/hum/r4n)