Bupati Siak Serahkan Bantuan korban Kebakaran

Pasca kebakaran umah, Bupati Siak H Syamsuar menyerahkan bantuan kepada warga Sungai Apit
Pasca kebakaran umah, Bupati Siak H Syamsuar menyerahkan bantuan kepada warga Sungai Apit

Siak (SegmenNews.com)– Bupati Siak Drs H Achmad M.Si dihadapan warga yang rumahnya terbakar mengaku kalau dirinya ikut prihatin terhadap musibah itu. Terlebih kebakaran itu menghanguskan buku-buku sekolah dan ijazah penghuni rumah tersebut, apalagi anak-anak sekolah akan menghadapi ujian.

Kunjungan Bupati itu juga dihadiri Sekretaris Kecamatan Wuamala, dan Tokoh Masyarakat Sungai Apit Ahmad Pasir.

“Saya berharap agar ibu Nurma (korban) bisa sabar menghadapi musibah ini. Karena musibah ini datangnya dari Allah dan kita harus tawakal menghadapinya,” kata Bupati

Berdasarkan data dari lapangan rumah warga tersebut milik, Nurma, kebakaran diperkirakan karena konsleting listrik dari rumah tersebut. Kebakaran itu juga menghanguskan 1 unit sepeda motor dan puluhan Ijazah serta surat-surat penting lainnya.

Dalam kunjungan itu, Bupati memberikan sejumlah bantuan dan nantinya akan dibangun rumah layak huni sebagai ganti rumah yang terkabar tersebut. Selain itu Bupati juga akan memyumbangkan buku-buku pelajaran sekolah, agar anak anak korban tersebut dapat mempersiapkan dirinya untuk menghadapi ujian.***(adv/hum/rinto)