Indra Brugman Sudah Menikah Hebohkan Media Sosial

Foto instagram
Foto instagram

SegmenNews.com- Pernikahan Indra Brugman dengan seorang wanita bernama Soraya Abdulah membuat heboh jagat hiburan Tanah Air dalam sepekan terakhir. Tanpa gembar-gembor Indra Brugman langsung mengumumkan kalau mereka telah menikah.

Indra Brugman mengumumkan kalau dirinya sudah menikah dengan Soraya Abdulah wanita bercadar lewat foto yang ia unggah di akun Instagram-nya. Foto mereka berdua itu diberi status ‘halal.

Namun keduanya masih enggan blak-blakan soal hari bahagianya. Soraya, yang sempat dilarang bicara kepada media oleh Indra, hanya mengatakan jika pernikahannya sudah berlangsung beberapa bulan yang lalu. Jika dipantau dari akun Instagram milik Indra, keduanya diperkirakan menikah enam bulan yang lalu.***

 

Red: Arifin

Sumber: okezone.com