RS Surya Insani-Rohul Tolak Pasien Lakalantas, Ini Alasannya

RS Surya Insani-Rohul Tolak Pasien Lakalantas, Ini Alasannya
RS Surya Insani-Rohul Tolak Pasien Lakalantas, Ini Alasannya

Rokan Hulu(SegmenNews.com)- Pihak Rumah Sakit (RS) Surya Insani di kilometer 4, PasirPangaraian, Rokan Hulu, Riau menolak pasien akibat kecelakaan lalulintas yang terjadi pada, Jumat (29/1/16) sekitar pukul 00.30 dini hari.

Pihak rumah sakit berdalih penolakan tersebut sudah sesuai SOP, ditambah lagi korban tidak memiliki identitas maupun keluarga yang menjamin.

“Korban kecelakaan itu tidak memiliki identitas maupun keluarga yang menjamin, dan penolakan itu sudah sesuai SOP,” ujar humas RS Surya Insani, Rambo, kepada sejumlah wartawan, Sabtu(30/1/16).

Menurut Rambo, tim medis sudah memberikan pertolongan pertama kepada pasien sebelum dirujuk ke RSUD PasirPangaraian.

Namun berdasarkan keterangan korban lakalantas, Putri Widia Ningsih alias Aci, warga Tanjung Belanti Kelurahan Pasir Pengaraian, saat dirawat di RSUD PasirPangaraian, mengaku dirinya diabaikan pihak rumah sakit Surya Insani tanpa diberikan pertolongan.

“Saya sama sekali tidak ditolong pihak rumah sakit, bahkan saya ditolak berobat disana. Padahal waktu itu yang mengantarkan saya kesana anggota polisi yang menolong saya sesudah ditabrak orang,” kesal Putri.***(man)