Maju di Pilkada Pekanbaru, Noviwaldy Daftar ke Lima Partai

Maju di Pilkada Pekanbaru, Noviwaldy Daftar ke Lima Partai
Maju di Pilkada Pekanbaru, Noviwaldy Daftar ke Lima Partai

Pekanbaru(SegmenNews.com)- Noviwaldy Jusman ikut bertarung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Pekanbaru tahun 2017 nanti. Sampai hari ini ia sudah mendaftar ke lima partai pendukung. Yakni Partai Nasdem, Hanura, PKB, Gerindra dan Demokrat.

Pencalonannya sudah direstui oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Demokrat. Sehingga keyakinan untuk maju tidak diragukan lagi, maka, Noviwaldi sudah mulai menyusun program jika terpilih menjadi Walikota Pekanbaru periode 2017-2022 nanti.

“Saya sudah berkoordinasi dengan DPP dan DPD Demokrat. Alhamdulillah saya diresui untuk maju Pilwako Pekanbaru. Untuk itu saya sudah mendaftar di lima partai. Mudah mudahan saya mendapat dukungan dari partai dan masyarakat pekanbaru,” kata Noviwaldy, Senin (18/4/16).

Salah satu program unggulan Noviwaldy yang akan dilakukan nanti, yakni sistem pemerintahan berbasis Informatika Teknologi (IT). Sistem ini akan diberlakukan mulai dari perencanaan anggaran sampai pelaksanaan dan monitoring anggaran itu. Sehingga dalam setiap transaksi tidak lagi menggunakan uang tunai. Termasuk pada pembayaran gaji pegawai dan honorer tidak lagi melalui bendahara, tetapi sudah melalui sistem yang sudah terkoneksi.

Kemudian pemerataan pembangunan. Meski Pekanbaru merupakan salah satu kota terbesar di Indonesia, namun banyak daerah pinggiran yang belum tersentuh pembangunan. Banyak jalan belum diaspal, infrastruktur publik tidak ada, sehingga menyulitkan mayarakat mendapatkan pelayanan publik. Baik bidang kesehatan maupun pendidikan.

Kebersihan juga belum terperhatikan. Dimana-mana masih banyak sampah berserakkan. Karena sistem pengelolaan sampah masih memakai pola lama. Sedangkan di negara lain, atau di kota maju sudah menggunakan konsep moderen. Sehingga kota bersih  bersih tanpa menggunakan anggaran tinggi.

“Saya sudah memiliki konsep untuk kebersihan dan pelaksanaan roda pemerintahan berbasis IT. Supaya pelaksanaan roda pemerintahan bisa maksimal. Dengan pengaturan pemerintahan yang baik, maka dapat mewujudkan pemerataan pembangunan,” jelas Noviwaldi.***(Alin)