Kampar(SegmenNews.com)- DPRD Kabupaten Kampar menerima Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Anggaran tahun 2015 Bupati Kampar di ruang rapat DPRD Kampar, Selasa (19/4/16). Rapat paripurna dihadiri 26 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kampar sudah mencukupi Quorum dari 45 jumlah keseluruhan anggota dewan.
Ketua DPRD Kampar, Ahmad Fikri, S.Ag memimpin rapat Paripurna didampingi Wakil Ketua, Sunardi Ds dan H Sahidin. “Dengan mengucapkan bismillah, pukul 11.45 Wib laporan Keterangan pertanggung jawaban anggaran tahun 2015 dibuka dan dinyatakan terbuka untuk umum,” ucap Ahmad Fikri saat membuka rapat.
DPRD Kampar dalam rapat tersebut langsung membentuk Penitia Khusus (Pansus) LKPJ Anggaran yang di ketuai Firman Wahyudi, dan Wakil Ketua Toni Hidayat. Anggota DPRD Kampar mengagendakan rapat pembahasan di tingkat Pansus.***(Parlemen)
Berikut Galeri Paripurna Penyerahan LKPJ Bupati Kampar di DPRD: