Sebelum Manasik, Diskes Rohil Vaksin JCH

Kepala Dinas Kesehatan Rokan Hilir Dr.M. Junaidi Saleh
Kepala Dinas Kesehatan Rokan Hilir Dr.M. Junaidi Saleh

Rohil(SegmenNews.com)– Guna meningkatkan kondisi kesehatan Jemaah Calon Haji (JCH), kabupaten Rokan Hilir, Riau sebelum keberangkatan. Dinas Kesehatan akan berikan vaksin sebelum manasik haji.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Rokan Hilir Dr.M. Junaidi Saleh diruang kerja, Rabu (4/5/16), menurutnya, pemberian vaksin kepada jamaah calon haji akan dilakukan sebelum manasik haji di Rohil.

Hal ini merupakan persyaratan mutlak yang harus di miliki seorang calon jamaah haji, sehingga adanya laporan kesehatan dari Diskes bisa memperlancar JCH untuk lakukan ibadah haji ketanah suci.

Tambah Junaidi, untuk pemerian vaksin akan dilakukan disetiap Kecamatan sesuai JCH bertempat tinggal, namun untuk JCH dengan catatan penyakit resiko tinggi akan dilakukan di RSUD.Dr. Prtomo Bagansiapiapi, dan diberikan berupa tanda sehingga JCH ini bisa dipantau oleh tim medis di tanah suci.***(Chandra)