BNNK Kuansing Taja kegiatan TOT Penggiat Anti Narkoba P4GN

BNNK Kuansing Taja kegiatan TOT Penggiat Anti Narkoba P4GN

Kuansing(Segmennews.com)- Dalam upaya Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba ( P4GN ) di lingkungan Masyarakat Kuansing, BNNK Kuansing taja kegiatan TOT Penggiat Anti Narkoba.

Dalam sambutan Kepala BNNK Kuansing, Wim Jefrizal menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk membekali calon penggiat anti narkoba dengan, menyusun rencana aksi P4GN dan mewujudkan peran serta masyarakat secara mandiri, suka rela dan berkelanjutan dengan mensosialisasikan P4GN.

Selanjutnya WJ menyampaikan dalam kegiatan P4GN tersebut mampu membumikan P4GN di Kuansing dalam rangka bingkai NKRI dengan cara komitmen, kepedulian, aksi nyata.

Acara TOT Penggiat Anti Narkoba Bidang Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan Peredaran gelap Narkoba (P4GN) yang diikuti 20 orang peserta  yang terdiri dari gerakan Pramuka,  PDPD Muhammadiyah, Tarbiyah  dan Forum Lintas Media yang di laksanakan tgl 8-9 Mei 2018.***(lind)