Penghitungan Suara Calon Wakil Gubernur Riau Imbang, Ruspan 31, Wan Tamrin 31

Pekanbaru(SegmenNews.com)- Penghitungan suara dua calon wakil Gubernur Riau sisa masa jabatan tahun 204-2019 imbang. Ruspan Aman 31 suara dan Wan Tamrin Hasyim juga 31 suara.

Paripurna pemilihan wakil gubernur riau

Penghitungan suara dilakukan oleh 62 anggota DPRD Riau para rapat paripurna pemilihan calon wakil kepala daerah di gedung DPRD Riau, Selasa (25/4/17) dibuka oleh Ketua DPRD Riau, Septina Primawati.

Pemilihan dilakukan dengan pencoblosan surat suara yang dimasukkan kekotak suara, usai pencoblosan, Ketua Panitia Pemilih, Aherson secara langsung membaca hasil penghitungan suara tersebut.

Karena penghitungan suara dua calon wakil Gubernur Riau imbang, maka pemilihan akan diulang kembali setelah rapat ditunda selama 2 jam.

“Karena hasil perhitungan suara Wan Thamrin Hasyim 31 dan Ruspan Aman 31, maka kita akan tunda rapat. Rapat akan dilanjutkan dua jam setelah ini,” sampai Aherson.***(hasran)