Hindari Kecoa Masuk Mobil, Lakukan Hal Ini

Hindari Kecoa Masuk Mobil, Lakukan Hal Ini
Hindari Kecoa Masuk Mobil, Lakukan Hal Ini

Jakarta(SegmenNews.com)- Kecoa bisa masuk kapan saja ke dalam mobil. Sadar tidak sadar, biasanya kecoa masuk ke dalam kabin melalui barang bawaan.

“Selesai berbelanja dari pasar ternyata di bawah keranjang belanja ada kecoa. Kemudian kecoa yang terbawa itu turun ke jok atau karpet mobil. Biasanya kecoa suka nyelip di sela-sela karpet, AC, dan pojokan. Dari sana akhirnya kecoa membuat sarang dan bertambah banyak,” ujar Ainal Ikrom, sales supervisor Terminix.

Menurut Ainal, untuk mencegahnya ada baiknya setiap barang bawaan yang akan dimasukkan ke kabin diperiksa terlebih dahulu.

Selain cara tadi, Ainal menganjurkan agar pemilik mobil meletakkan obat pembasmi serangga khusus kabin mobil serta jangan lupa selalu membersihkan kabin sesudah membawa barang dari tempat lain atau pasar.

“Sering dicuci sehabis belanja atau membawa barang dari pasar atau toko. Letakkan obat khusus seperti berbentuk gel di sela-sela karena kecoa suka dengan bahan-bahan yang dirasa beda dan itu yang jadi makanan kecoa. Bila itu termakan, kecoa akan kering,” katanya.

Meletakkan kamper di mobil tidak disarankan, karena selain tidak terlalu berefek, bisa berbahaya bagi anak-anak.

“Kalau untuk kabin jangan kamper karena bahaya kalau diambil sama anak-anak dan kamper tidak begitu berpengarauh terhadap kecoa, tapi justru bikin bau kabin,” pungkas Ainal.***(okz)